Cek resi J&T sama mudahnya dengan cek resi ekspedisi lainnya. Cek resi sendiri sering digunakan baik oleh pembeli maupun penjual online shope untuk mengetahui di mana posisi barang yang sudah dikirim. Fitur yang satu ini kini sudah menjadi rahasia umum sehingga sudah banyak masyarakat yang bisa menggunakannya.
Dari banyaknya ekspedisi, cek resi J&T merupakan salah satu resi ekspedisi yang perlu kamu cek. Salah satu alasannya karena J&T adalah ekspedisi yang paling sering digunakan oleh penjual online. Simak langkah-langkah dalam cek resi J&T serta mengapa resi menjadi penting untuk bisnis online baik untuk pembeli maupun penjual.
Pengertian Resi
Namun sebelum membahas lebih lanjut mengenai cek resi J&T, mari membahas tentang pengertian dari resi itu sendiri. Resi sendiri adalah bukti bahwa sebuah barang telah dikirimkan dari suatu posisi ke posisi lainnya. Jadi hal tersebut menunjukkan bahwa proses pengiriman sudah berjalan dan sudah dilakukan oleh pengirim.
Resi sendiri biasanya dicetak oleh ekspedisi kepada para penjual. Hal tersebut menunjukkan transaksi antara penjual dan jasa ekspedisi sudah terjadi. Resi sendiri biasanya berbentuk kertas dengan berbagai hal yang menjelaskan mengenai barang yang dikirimkan oleh penjual bisnis online tersebut.
Baca Juga: Mengenal Apa itu Resi serta Fungsinya kepada Bisnis
Resi saat ini lebih familiar di masyarakat berkat semakin meningkatnya transaksi online shop dari tahun ke tahun. Masyarakat semakin gemar berbelanja online berkat kemudahan yang didapatkan. Jika sebelumnya masyarakat masih bimbang untuk berbelanja online atau offline, saat ini masyarakat yang melakukan transaksi belanja online bisa dibilang cukup banyak.
Resi sendiri merupakan istilah yang akhirnya familiar di kalangan masyarakat. Selain itu, resi sendiri merupakan bagian penting dari transaksi online. Dengan adanya resi banyak hal yang bisa dilakukan oleh pembeli. Salah satunya adalah melakukan cek resi, seperti cek resi J&T.
Cara Cek Resi J&T
J&T saat ini merupakan salah satu jasa ekspedisi paling populer di Indonesia. Jadi tidak perlu heran apabila penjual online menggunakan jasa J&T untuk ekspedisi yang ia gunakan. Selain itu, di beberapa marketplace juga kamu bisa memilih jasa ekspedisi yang ingin kamu gunakan. Berikut ini adalah cara bagi kamu untuk cek resi J&T
- Lihat nomor resi yang tersedia di marketplace
- Jika kamu tidak menggunakan marketplace, hubungi penjual untuk meminta nomor resi
- Buka laman jet.co.id
- Pilih kolom search di sisi atas situs tersebut
- Pilih trace & tracking
- Kemudian, masukkan nomor resi yang kamu punya
- Informasi produk yang kamu tunggu akan tertera
Format Resi
Setelah mengetahui cara cek resi J&T, sebagian dari kamu pasti bertanya-tanya seperti apa bentuk fisik dari resi. Salah satu alasannya adalah saat ini kamu bisa melihat nomor resi dari histori pembelian di marketplace. Berbeda dengan konsep online shop sebelumnya di mana kamu harus meminta penjual untuk mengirimkan nomor resi. Berikut ini adalah format dari resi pengiriman barang melalui ekspedisi
- Nama Pengirim – Nama pengirim atau nama online shop tertera di resi
- Nama Penerima – Penerima dari barang tersebut akan tertera namanya untuk menghindari kesalahan pengiriman
- Alamat Penerima – Selain nama, alamat penerima juga akan otomatis tertera sesuai informasi yang diberikan
- Nomor Resi – Komponen paling penting dari resi. Selain bisa kamu gunakan untuk cek resi J&T, masih banyak manfaat lainnya yang bisa didapatkan dari nomor resi.
- Jenis Barang – Barang yang terdapat dalam paket tersebut juga tertulis di resi
- Informasi Pengiriman – Pada informasi pengiriman, kamu akan menemukan informasi seperti jenis pengiriman dan biaya yang dibutuhkan, serta berat dari barang yang dikirim tersebut.
Manfaat Resi
Setelah mengerti bagaimana cara cek resi J&T serta format yang biasanya tersedia di dalam resi, apakah kamu sudah mengetahui manfaat resi? Melacak barang adalah salah satu manfaat utama dari adanya resi itu sendiri. Bagaimana dengan manfaat lainnya? Berikut ini adalah beberapa manfaat dari resi
1. Melacak Paket
Manfaat resi yang satu ini merupakan manfaat yang sangat sering digunakan oleh para pembeli barang online shop. Adanya resi membuat seseorang bisa melacak di mana paket tersebut berada. Hal tersebut cukup penting, apalagi jika paket yang dikirim bisa dibilang sangat berharga ataupun dikirim dari jarak yang tidak dekat.
Sebagai contoh, ketika mengirim paket melalui J&T, kamu bisa melakukan cek resi J&T. Hal tersebut berguna untuk melihat di mana lokasi paket yang kamu kirimkan. Dengan begitu, kamu bisa memiliki estimasi kapan barang tersebut akan sampai.
Baca Juga: Cara Membuat Resi Sendiri untuk Kamu Pebisnis Online
2. Tanda Paket Telah Dikirim
Manfaat selanjutnya berguna tidak hanya bagi pembeli tapi juga bagi penjual. Adanya resi menunjukkan bahwa paket tersebut telah dikirim oleh penjual. Resi sendiri didapatkan oleh penjual ketika transaksi dengan ekspedisi telah dilakukan. Barang dan biaya telah diberikan kepada ekspedisi sehingga penerima cukup menunggu barang sampai.
Oleh karena itu, kamu bisa meminta resi dari penjual untuk memastikan bahwa produk tersebut telah dikirimkan. Hal itu perlu dilakukan terkadang ada penjual lalai yang terlambat dalam mengirim barang. Belakangan ini, hal tersebut jarang terjadi. Alasannya adalah karena pada marketplace kamu dapat melihat status barang yang kamu tunggu secara real-time.
3. Meningkatkan Kepercayaan Pembeli
Kepercayaan pembeli merupakan salah satu hal paling penting dalam bisnis, terutama dalam online shop. Jika toko milikmu sudah tidak dipercayai pembeli, bisnis yang kamu jalani akan semakin sulit untuk berkembang. Selain jujur, resi juga dapat menjadi salah satu alasan untuk membantu meningkatkan kepercayaan pembeli kepada toko milikmu. Bagaimana cara meningkatkannya?
Tonton Juga : #SellerStory Wallts : Strategi Jualan Produk Dompet Di Era Pandemi
Mempunyai resi bisa diibaratkan sebagai hal yang perlu dimiliki kedua belah pihak. Penjual bisa menunjukkan seberapa profesional mereka ketika mengirimkan resi. Semakin cepat ia mengirim, hal tersebut menandakan bahwa ia tidak menunda-nunda untuk mengirim barang tersebut ke para pembeli.
Begitu juga bagi para pembeli, dengan adanya resi ia bisa melakukan banyak hal. Salah satunya adalah cek resi J&T. Selain itu, adanya resi menandakan kepada konsumen bahwa pelayanan yang dilakukan tersebut sudah cukup baik. Hal tersebut nantinya dapat membantu bisnis untuk meningkatkan loyalitas pelanggan.
Demikian adalah penjelasan singkat mengenai definisi resi, cek resi J&T, serta format dan manfaat dari sebuah resi. Informasi-informasi tersebut penting untuk diketahui oleh para pemilik bisnis online. Hal-hal kecil seperti itu dapat membantu pemilik bisnis untuk memberikan layanan yang terbaik. Dengan layanan terbaik, kamu dapat memuaskan pelanggan serta membuat pelanggan tertarik untuk berbelanja kembali.
Hal lainnya yang bisa kamu lakukan untuk memuaskan pelanggan adalah menggunakan sistem yang membuat pengiriman kepada pelanggan menjadi teratur seperti fitur shipping management pada SmartSeller. Selain itu, ada order management dan inventory management sehingga alur pada bisnismu lebih tertata rapi. Untuk informasi produk lainnya, kamu bisa mengunjungi SmartSeller!