Kamu sedang mencari ide produk frozen food yang paling menguntungkan? Ingin mencari pekerjaan sampingan, beralih ke wirausaha, atau membuka bisnis di bidang makanan?

Bisnis makanan memang menjadi salah satu bisnis terbaik untuk dilakukan. Bukan hanya karena menguntungkan, tetapi omzet tinggi yang cukup menjanjikan karena semua orang akan selalu makan tidak peduli seperti apa situasi keuangan mereka.

Dewasa ini, permintaan frozen food memang menunjukkan peningkatan, bahkan studi menyatakan bahwa tren terkait produk satu ini mungkin akan berlanjut selama beberapa tahun ke depan.

Nah, kamu berminat untuk memulai ide bisnis satu ini? Demi membantu kamu membangun bisnis makanan beku yang sukses, SmartSeller telah sajikan ide bisnis makanan beku yang paling menguntungkan di artikel berikut ini. Simak ya!

1. Nugget 

Dapat dikatakan, nugget adalah salah satu produk frozen food terlaris di Indonesia. Untuk pembuatannya, nugget dibuat dari daging giling dan diolah bersama tepung maupun bumbu tambahan lain. Kemudian, bahan tersebut dikukus, dicetak, dan dilumuri tepung roti. Lalu nugget digoreng serta dibekukan.

Saat ini, terdapat banyak sekali variasi nugget di pasar. Kamu bisa memulai dengan menjual nugget yang umum seperti terbuat dari daging ayam dan sapi atau kamu bisa membuat variasi baru bahan dasar nugget seperti sayuran, kentang, ikan, tempe, tahu, maupun lainnya. Cari khas unik nugget kamu dan pastikan ada pasarnya.

2. Sosis 

Produk Frozen Food

Kamu juga bisa memulai bisnis penjualan produk frozen food sosis sebagai produk yang tidak kalah larisnya dengan nugget di pasar Indonesia. Memiliki bahan yang mirip dengan nugget, yakni terbuat dari daging sapi atau ayam. Namun, pastikan kamu sudah meriset terlebih dahulu mesin-mesin yang biasa digunakan untuk pembuatan sosis. 

Saat ini terdapat dua jenis mesin yang umum digunakan, yaitu mesin pembuatan sosis beserta pencetaknya atau mesin yang hanya mencetak saja. Kamu juga perlu tahu bahwa kulit sosis bisa terbagi menjadi dua jenis, kulit sosis yang dapat dimakan dan kulit sosis yang tidak dapat dimakan.

Baca Juga 
Cara Menjadi Star Seller Shopee

3. Bakso

Meski dahulu bakso diperjualkan dalam bentuk makanan langsung yang siap disajikan ke pelanggan, sekarang sudah banyak bakso yang tersedia dalam bentuk produk frozen food sehingga pelanggan dapat memasak bakso sendiri. Bakso bisa terbuat dari daging sapi, ayam, ikan, atau variasi lain yang ingin kamu mulai coba.

Nantinya, pelanggan kamu dapat menyimpan bakso dalam jangka waktu tertentu dalam kulkas dan memasaknya kapan pun dengan beragam sajian yang berbeda. Kamu juga bisa untuk memulai bisnis satu ini karena bakso juga cukup populer di masyarakat Indonesia.

Baca juga: Aneka Frozen Food untuk Jualan yang Laku di Pasaran

4. Fish Stick

Produk frozen food fish stick tidak kalah laris dibanding produk-produk sebelumnya. Fish stick menjadi makanan populer dan kekinian terutama bagi anak-anak dan remaja. Bahan dasar dari fish stick yaitu daging ikan, contohnya ikan tenggiri dan ikan kakap. 

Proses pembuatan fish stick mirip seperti pembuatan nugget, setelah ikan dipotong sesuai ukuran yang diinginkan, lalu dibalut dengan bahan pelapis seperti tepung roti, kemudian digoreng. Setelah itu, fish stick dibekukan, dikemas, dan siap menjadi produk yang dipasarkan.

5. Tempura

Produk Frozen Food

Tempura dalah salah satu produk makanan asal Jepang yang cukup diminati masyarakat Indonesia. Bahan pembuatan untuk tempura sendiri cukup beragam. Mulai dari daging ikan, udang, sampai sayuran. Tempura kini tidak hanya disajikan di restoran, tetapi juga dijual sebagai produk frozen food di pasaran.

Mula-mula, kamu bisa menggulingkan salah satu bahan dasar tempura di atas pada tepung kering, lalu celupkan pada adonan tepung yang telah dicampuri air es, goreng adonan tersebut, dan bekukan. Tempura pun sudah siap untuk dijual.

Baca juga: Tips Membuat Kemasan Frozen Food yang Menarik untuk Usahamu

6. Siomay

Kamu juga bisa memulai bisnis produk frozen food siomay karena kini siomay sudah banyak dijual dalam bentuk beku. Bahan dasar siomay sendiri yaitu daging ikan yang telah digiling. Dalam membuat siomay, kamu bisa mencetak siomay dengan mesin khusus atau dengan cara manual menggunakan tangan.

Baca Juga 
Temukan Jasa Pengiriman Terdekat Hanya di SmartSeller

7. Dimsum

Produk Frozen Food

Selain siomay, kamu juga bisa memulai bisnis produk frozen food yang cukup populer beberapa tahun belakang ini yaitu dimsum. Dimsum adalah makanan yang masuk kategori chinese food yang makin disukai masyarakat Indonesia karena rasanya yang enak.

Melalui penyimpanan yang benar pada suhu yang tepat, dimsum dapat dapat dibekukan dan menjadi tahan lama sehingga dapat diperjualbelikan kepada pelanggan. Pelanggan pun dapat merebus atau menggoreng dimsum sewaktu-waktu dengan mudah.

8. Pempek

Meskipun makanan satu ini merupakan makanan khas daerah Palembang, tetapi pempek sudah dikenal di seluruh Indonesia. Saat dahulu pempek bisa orang-orang nikmati dalam hidangan langsung, kini siapa pun bisa mendapatkan pempek dalam bentuk produk frozen food.

Bahan dasar dari pempek sendiri yaitu ikan dan dengan tambahan tepung kanji. Namun, kamu harus tahu tips khusus jika ingin memulai bisnis pempek, kamu harus menaburi tepung terigu pada pempek supaya pempek dapat bertahan lama.

Baca juga: Cara Menjalankan Bisnis Reseller Frozen Food Tanpa Modal

9. Risol

Produk frozen food tak hanya mengandalkan bahan dasar daging saja. Kamu juga bisa menggunakan bahan dasar lain seperti tepung terigu seperti risol. Kamu juga sudah tidak asing kan dengan jajanan satu ini? Kini, risol juga diperjualbelikan dalam bentuk beku lho.

Bahan dasar risol yaitu tepung terigu dan kamu bisa membuat isian risol yang bervariasi mulai dari keju, sosis, daging asap, sayuran, ayam, dan lainnya sesuai selera calon target pasar bisnis kamu.

10. Donat

Nah, ternyata donat juga sudah dihadirkan sebagai produk frozen food dan cukup banyak orang yang tertarik untuk membeli produk satu ini karena bisa menikmati donat sewaktu-waktu menginginkannya. 

Baca Juga 
Tanpa Ribet dan Praktis, Ini 5 Cara Jualan Online di HP

Bahan dasar donat sendiri yaitu adonan tepung terigu, mentega, telur, dan gula. Kamu juga bisa memberi variasi toping seperti jelly, selai, krim, maupun custard pada donat bisnis kamu. 

11. Katsu 

Katsu adalah salah satu produk frozen food yang banyak disukai oleh masyarakat Indonesia. Jika biasanya pelanggan membeli katsu di rumah makan atau restoran, kini mereka dapat menikmati katsu di rumah sendiri dengan membelinya dalam bentuk beku.

Bahan dasar katsu yaitu daging ayam fillet atau ikan yang telah dipisahkan dari bagian tulangnya. Daging kemudian dibumbui lada dan garam, lalu dibalur tepung panir dan telur.

12. Sayuran

Produk Frozen Food

Sejumlah sayuran bisa diawetkan dalam bentuk beku dan kamu bisa mulai menjalankan bisnis sehat satu ini. Mulai dari kacang polong, jagung, buncis, edamame, hingga brokoli kini sudah banyak dipasarkan sebagai produk frozen food

Pada umumnya, orang-orang akan menggunakan sayuran dalam bentuk beku untuk sup, nasi goreng, maupun jenis masakan lain yang membutuhkan beragam jenis sayuran.

13. Kentang 

Produk satu ini juga salah satu yang terlaris dari tahun ke tahun. Tidak hanya menikmati kentang goreng pada restoran siap saji, siapa pun kini bisa menikmati kentang goreng kapan saja di rumah mereka.

Untuk memulai bisnis produk frozen food ini, kamu juga bisa memberi variasi kentang yang sudah diberi berbagai macam bumbu agar lebih menarik pelanggan. 

Baca juga: Cara Jitu Menjadi Distributor frozen food yang Sukses

Tertarik untuk memulai salah satu produk frozen food di atas? Jika ingin mulai menjalankan bisnis ini, kamu bisa lho untuk menggunakan aplikasi SmartSeller agar bisa mengelola manajemen stok penjualan kamu dengan mudah. Kamu bisa mengatur semua produk dan varian usaha kamu, mengetahui history stok barang, dan bisa mengelola stok multi gudang. Yuk, daftar gratis SmartSeller sekarang!