Tidak semua orang menempuh kuliah di jurusan manajemen atau mendapatkan ilmu tentang hal tersebut saat bersekolah. Namun bukan berarti hal ini menjadi alasan bagi Anda untuk tidak menjalankan online shop secara professional. Perlu Anda ketahui, manajemen online shop yang baik akan sangat memudahkan Anda dan menghindarkan dari kemungkinan buruk seperti selisih uang, selisih stock barang dan yang paling mengerikan adalah usaha yang sudah Anda bangun bangkrut.

Di bawah ini adalah tips manajemen online shop yang wajib Anda ketahui:

Ngorder.id Membantu Anda Memanajemen System Penjualan Dengan Mudah

Lupakan buku catatan yang ribet, sekarang aplikasi ngorder.id sudah sangat membantu Anda untuk manajemen online shop. Silakan input daftar barang dagangan lengkap dengan jumlah stock dan fotonya. Kemudian jika ada orderan, input ke ngorder.id maka otomatis jumlah stock akan dikalkulasikan oleh system.

aplikasi ngorder

aplikasi ngorder

Ditambah dengan fitur bisa mengirim sms otomatis pada nomor handphone pelanggan setelah Anda memasukkan nomor resi, ngorder.id sangat memudahkan dalam proses penjualan dan check stock. Kini Anda tidak perlu lagi takut ada selisih stock dan juga jumlah totalan orderan pelanggan. Mudah sekali bukan?

Manajemen Waktu Anda dan Juga Pegawai Anda (Jika Ada)

Manajemen waktu dari sumber daya manusianya sendiri juga sangat penting. Mengingat ujung tombak dari sebuah usaha adalah manusia yang menjalankannya bukan? Pertama hal yang mesti dilakukan adalah membuat aturan baku untuk mengatur waktu Anda dan pegawai (jika memiliki pegawai).

manajemen waktu

manajemen waktu

Misalnya, Anda akan online di jam 8 pagi hingga 5 sore. Pegawai akan mengirim barang ke ekspedisi tiap pukul 7 malam dan lain sebagainya. Sistem yang tertata akan memudahkan penjualan dan pembelipun menaruh kepercayaan pada online shop milik Anda.

Baca Juga  Mengenal Bagaimana Menjadi Reseller

Pisahkan Uang Pribadi dengan Uang Usaha

Tips ini mungkin sudah Anda dengar ratusan kali tapi memang benar adanya. Jika Anda sudah bisa memisahkan mana uang usaha dan mana uang pribadi, niscaya masalah seperti totalan yang tidak sesuai atau uang selip sudah hampir tidak akan terjadi lagi.

pisahkan uang

pisahkan uang

Tidak hanya itu, dengan pemisahan ini Anda jadi tahu benar Anda mendapat laba berapa, modal yang diputar sisa berapa, penambahan omsetnya berapa dan masih banyak lagi. Menguntungkan sekali bukan?

Itu dia tips-tips penting tentang manajemen waktu yang sepatutnya Anda ketahui. Semoga bermanfaat.