Salah satu bisnis fashion yang cukup populer, terutama di kalangan pria, adalah menjual baju koko. Menjelang Ramadan, para ibu dan istri rasanya sudah mulai sibuk mencari inspirasi model baju koko pria terbaru untuk persiapan Idulfitri. Membeli lalu mendandani pasangan dan anak lelaki dengan baju koko terbaik di dua momen terbaik memang sudah menjadi tradisi bagi sebagian orang.
Baju koko menjadi bagian dari produk fashion kaum lelaki, khususnya Muslim, yang boleh dikatakan wajib dimiliki. Baju koko tidak hanya dipakai untuk menyambut hari-hari besar keagamaan, tetapi juga ibadah harian. Selain untuk salat, baju koko juga biasa dipakai untuk acara-acara syukuran atau tahlilan.
Mengenakan baju koko untuk acara-acara tersebut merupakan pilihan teraman. Oleh karena itu, setidaknya tiap orang harus memiliki baju koko lebih dari satu. Masalah yang muncul kemudian adalah anggapan bahwa model baju koko cenderung monoton, sama antara satu dengan lainnya.
Anggapan semacam itu tidak sepenuhnya salah, mengingat perbedaan model pada baju koko tidak terlalu signifikan. Meski begitu, jenis busana satu ini bisa terlihat berbeda hanya karena satu aksen yang detail; entah bordir atau bentuk kerah. Sebelum berjualan baju koko, ketahui dulu cara memilih baju koko yang nyaman dan berkualitas sehingga pelanggan akan puas dengan produk yang kamu tawarkan.
Tips memilih baju koko nyaman dan berkualitas
Sebelum mencari tahu perihal model-model baju koko pria terbaru, kamu harus tahu bagaimana memilih baju koko yang nyaman untuk dikenakan. Hal ini menjadi penting karena pelanggan akan membeli produk yang pasti nyaman dikenakan. Berikut adalah beberapa tips yang bisa dipertimbangkan untuk memilih baju koko.
1. Pilih bahan terbaik
Tips memilih baju koko yang nyaman harus dimulai dari memilih bahan yang nyaman dipakai. Pastikan koko yang diincar berbahan linen karena seratnya tidak menghantarkan panas ketika dipakai. Selain linen, kamu juga bisa memilih baju koko berbahan cotton combed, toyobo, atau poplin.
2. Pilih baju koko ukuran badan
Tips ini berlaku ketika kamu membeli baju jenis apa pun, termasuk baju koko. Memilih ukuran yang pas dengan badan adalah syarat penting kedua setelah memilih bahan.
Sebagus apa pun model baju yang ada jika tidak ada ukuran yang pas sebaiknya urungkan. Baju koko yang kebesaran atau kekecilan akan kurang nyaman dipakai. Untuk itu, pastikan kalau baju koko yang akan kamu jual memiliki ukuran yang pas dengan ukuran badan pelangganmu.
3. Pilih model simple
Semakin hari, model baju koko pria terbaru semakin bervariasi. Pilihan yang tersedia akan semakin memusingkan karena desain terbaru terus bermunculan. Di antara banyaknya desain tersebut, ada baiknya kamu pilih yang sederhana. Model pakaian yang simple, apalagi untuk baju koko, banyak dicari karena karena bisa dipakai untuk berbagai keperluan.
4. Pilih warna yang cocok
Baju-baju koko yang beredar di pasaran tersedia dalam berbagai pilihan warna. Namun, kamu pasti tahu tidak semua warna bisa cocok dengan tone kulit siapa pun. Maka dari itu, penting untuk memilih dan menyediakan aneka warna baju koko agar pelanggan merasa cocok dengan produk yang kamu jual.
Model baju koko pria terbaru
Setelah mengetahui beberapa tips memilih baju koko, berikut ini aneka model baju koko pria terbaru yang bisa kamu jual kepada pelangganmu.
1. Model baju koko dua warna
Selama ini baju koko yang umum ditemui hanya terdiri atas satu warna. Untuk model terbarunya, koko dua warna sudah banyak tersedia. Gabungan dua warna yang berbeda dalam satu busana bukan hal baru, tetapi saat diaplikasikan pada koko masih terlihat segar. Kamu bisa memilih dua warna dengan pola atas bawah atau perbedaan warna pada bagian lengan.
2. Baju koko model kurta
Baju koko model kurta juga sedang tren belakangan ini. Dilihat dari namanya, Kurta berasal dari bahasa Persia atau Urdu. Artinya, pakaian dengan potongan kemeja tanpa kerah yang panjangnya sampai lutut. Kurta merupakan pakaian tradisional masyarakat Afganistan, Pakistan, Bangladesh, Sri Lanka, India, atau Nepal.
Saat mengenakan baju koko model kurta, penampilan seseorang tidak akan kalah tampan dibanding artis-artis Bollywood. Untuk padanannya, kamu bisa menyediakan celana warna dasar seperti hitam atau putih.
3. Model baju koko dengan aksen bordir
Jika baju koko warna polos biasa dipakai untuk ibadah sehari-hari, ada juga model baju koko yang sering dipakai di Hari Raya. Salah satunya, model baju koko beraksen bordir. Aksen bordir pada koko memberikan kesan mewah sekaligus mahal, apalagi jika bordir yang diterapkan menggunakan benang warna emas.
Hanya, untuk penampilan yang lebih aman, sebaiknya pilih bordir yang tidak terlalu mencolok tetapi tetap elegan. Pola dan letak bordir pada baju koko juga tersedia bermacam-macam, antara lain bordir yang dipasang di bagian dada, pundak atau ujung lengan.
4. Model baju koko casual
Model baju koko pria terbaru selanjutnya yaitu baju koko dengan sentuhan casual. Model seperti ini cocok dipakai menghadiri kegiatan yang lebih santai, seperti kajian rutin atau pertemuan remaja masjid. Baju koko berbahan denim dengan potongan lengan yang pendek adalah salah satu pilihan terbaik dari tren yang satu ini.
Baju koko tidak lagi identik dengan bapak-bapak karena modelnya semakin beragam. Anak-anak muda juga bisa tetap tampil gaya dengan koko andalannya. Membuat mereka agar terbiasa mengenakan koko, bisa dimulai dengan mengikuti selera berpakaiannya, dan koko model casual adalah pilihan tepat.
5. Koko kombinasi batik
Batik yang dikombinasikan dengan beragam busana sudah banyak ditemui, termasuk batik yang digabungkan dengan baju koko. Aksen batik yang disimpan di bagian dada hingga ke bawah atau di area lengan termasuk yang paling banyak dicari. Model koko yang satu ini biasa dipakai untuk acara-acara semiformal dengan padanan berupa celana berwarna tenang.
6. Baju koko warna pastel
Warna putih rasanya menjadi warna baju koko yang dimiliki sejuta umat. Khusus model baju koko pria terbaru, kamu bisa memilih warna lain. Warna-warna pastel sejauh ini merupakan yang paling aman. Sentuhan lembut dari warna-warna itu akan membuat penampilan berbeda dari biasanya.
7. Baju koko kerah shanghai
Pilihan model baju koko terbaru selanjutnya yaitu baju koko berkerah shanghai. Sebenarnya, pola kerah shanghai pada baju koko bukan ide baru. Sejak beberapa tahun lalu ia sudah tren dan diminati banyak orang. Tren tersebut tampaknya masih terus berlanjut. Potongan kerah yang simple ini masih punya banyak penggemar.
Di zaman yang serba mudah, menemukan model baju koko pria terbaru tidaklah susah sehingga kamu perlu menyediakan beraneka ragam model untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan pelanggan.