Memulai bisnis online bisa dengan memanfaatkan platform marketplace, salah satunya Lazada. Cara jualan di Lazada pun cukup mudah. Pengusaha yang tertarik menjadi seller di Lazada hanya perlu mendaftar melalui lazada.co.id, kemudian ikuti setiap tahapannya.

Berjualan di marketplace besar seperti Lazada bisa sangat menguntungkan. Pengusaha tidak harus mengeluarkan modal untuk membuka toko online. Setelah selesai mendaftar pemilik bisnis bisa langsung menjual produknya.

Pelanggan setia yang berbelanja di Lazada juga cukup banyak. Apalagi dengan adanya beragam promo dan diskon, akan membuat pembeli terus mengunjungi marketplace ini, untuk membeli semua kebutuhannya.

7 Cara Jualan di Lazada Agar Cepat Laku

Setelah mendaftar dan menyelesaikan persyaratan administrasi, penjual atau seller sudah bisa mulai berjualan. Lengkapi etalase toko online dengan mengisi profil toko, mengunggah foto produk, deskripsi barang, dan juga harga.

Namun dengan membuka merchant di marketplace bukan berarti seller akan langsung kebanjiran pesanan. Untuk mendapatkan pembeli, seller harus menerapkan strategi penjualan yang tepat. Berikut ini 7 cara jualan di Lazada, yang bisa datangkan banyak pembeli baru dan produk laku terjual:

Upload Foto High Quality

Seller harus mengunggah foto asli yang berkualitas tinggi. Foto yang tidak jelas, pecah, dan gelap tidak akan terlihat menarik di mata pembeli. Konsumen akan memutuskan tertarik membeli atau tidak suatu barang, berdasarkan foto produk yang dilihat.

Karena itulah, unggah foto yang menampilkan fitur dan detail dari produk. Supaya terlihat lebih profesional, sebaiknya seller menggunakan jasa product photography, untuk mendapatkan foto produk yang estetik dan menarik.

Lengkapi Deskripsi Produk

Setelah pembeli tertarik dengan foto dari produk, mereka akan membaca deskripsi barang dengan hati-hati. Kamu harus mencantumkan deskripsi produk yang lengkap dan jujur.

Baca Juga 
Ide Jualan Makanan Pedas yang Banyak Dicari dan Laris Manis

Karena keputusan calon pembeli untuk menambahkan barang ke dalam keranjang, bergantung dari deskripsi produk yang lengkap.

Memberikan Promo

Semua orang suka dengan promo dan diskon. Seller bisa menawarkan diskon spesial di waktu-waktu tertentu. Misalnya mengikuti program promo dari marketplace, seperti diskon di tanggal kembar, 11.11, 12.12. Atau promo payday.

Seller juga dapat memberikan bentuk promosi lain, misalnya potongan harga untuk beberapa jenis produk, gratis ongkir, free item, dan paket bundling.

Merespon Pembeli dengan Cepat

Setiap kali ada pembeli yang bertanya melalui fitur chat, kamu harus segera membalas pesannya. Respon yang cepat akan memberikan kesan positif kepada calon pembeli.

Berikan pelayanan terbaik dengan memperhatikan penggunaan bahasa. Gunakan kalimat yang ramah dan profesional saat membalas pertanyaan ataupun menanggapi komplain.

Optimalkan Fitur Marketplace

Lazada menyediakan beragam fitur untuk seller supaya bisa meningkatkan penjualan. Seperti platform live streaming LazLive, untuk berinteraksi langsung dengan calon pembeli.

Kemudian ada juga sponsored search, untuk mempermudah calon pembeli menemukan produk dari seller. Ada juga program supper seller yang bisa meningkatkan angka penjualan. Seller juga bisa memanfaatkan promosi afiliasi untuk mendapatkan banyak calon pembeli baru.

Selain mengoptimalkan fitur serta cara jualan di Lazada, kamu juga bisa menggunakan aplikasi Marketplace Integration SmartSeller, untuk memudahkan pengelolaan penjualan. Mulai dari kelola pesanan sampai atur stok, bisa dilakukan dalam satu aplikasi.

Apalagi bagi kamu yang memiliki merchant di beberapa marketplace selain Lazada. Seperti Tokopedia, Bukalapak, dan Shopee. Mengatur satu persatu-satu dari setiap platform akan sangat merepotkan. Dengan SmartSeller, kamu bisa mengelola penjualan dari semua marketplace dalam satu dashboard. Yuk hubungkan akun Lazada mu ke SmartSeller!

Baca Juga 
6 Cara Menghitung Harga Jual per Unit dalam Bisnis