Bagi kaum hawa, dompet wanita branded menjadi salah satu hal yang tidak asing untuk mereka. Bahkan, tidak sedikit perempuan yang mau mengeluarkan banyak uang untuk membeli “merek”, yang memang merek tersebut dapat mendefinisikan eksistensi siapa pemiliknya.

Dengan adanya minat yang begitu besar, sayang rasanya untuk melewatkan bisnis ini begitu saja. Kamu bisa mencoba membuka bisnis dengan berjualan dompet wanita. Selain memiliki banyak peminat, bisnis ini juga dapat dijalankan dengan mudah secara online.

Merek Dompet Wanita Branded

Bila ingin mencoba bisnis ini, merek dompet wanita yang terkesan branded harus kamu ketahui. Berikut sejumlah pilihan produknya, antara lain:

  • Lacoste

Memiliki logo buaya, siapa wanita yang tidak menyukai produk dari brand satu ini? apalagi jika bukan Lacoste. Lacoste adalah brand yang berasal dari Paris. Lacoste sudah berdiri dari tahun 1933.

Awalnya, fashion item yang dipasarkan Lacoste adalah sepatu, parfum, pakaian, kacamata dan jam tangan. Tetapi, sekarang Lacoste sudah menjadi merek dompet yang diminati seluruh kalangan. Harga dompet dari Lacoste ini juga tidak begitu mahal, mulai dari Rp500 ribuan hingga Rp3 jutaan.

  • Charles and Keith

Awalnya, Charles and Keith hanya memproduksi fashion seperti sepatu. Charles and Keith merupakan merek yang berasal dari Singapura. Namun, dengan berjalannya waktu, Charles and Keith mengembangkan produksi ke pasar aksesoris wanita lainnya yakni dompet.

Model dompet Charles and Keith yang ditawarkan juga begitu beragam sehingga cocok digunakan untuk anak muda dan dewasa. Bagaimana dengan harganya? Harga dompet ini mulai dari Rp400 ribuan hingga Rp1 jutaan, sehingga kamu tidak perlu mengeluarkan modal besar untuk menjualnya.

  • Fossil

Saat membicarakan dompet wanita branded, kurang lengkap jika tidak menyebut Fossil. Fossil merupakan merek yang tidak asing di telinga pembaca. Fossil berdiri dari 30 tahun yang lalu, tepatnya tahun 1984.

Baca Juga 
Distributor adalah: Pengertian dan Bedanya dengan Supplier serta Vendor

Ciri khas yang dimiliki merek ini adalah gaya klasik dengan nuansa vintage serta retro yang dimilikinya. Sebenarnya Fossil bukan hanya memproduksi dompet, tetapi juga sejumlah item lain seperti jam tangan, kacamata hingga pakaian. Harga dompet ini mulai dari Rp1 jutaan.

  • Gucci

Jika ingin membuka bisnis dompet wanita dan memasukkan Gucci sebagai salah satu barang dagangannya, kamu harus siap mengeluarkan budget yang cukup besar. Gucci merupakan merek yang berasal dari Italia.

Gucci memang tidak hanya memproduksi dompet, tetapi juga sejumlah item fashion lain seperti sepatu, kemeja, dompet dan lainnya. Gucci pertama kali didirikan tahun 1921. Dengan menggunakan Gucci, wanita akan merasa tampil lebih anggun karena modelnya yang sangat unik.

  • Guess

Memiliki harga mulai dari jutaan rupiah, Guess merupakan merek dompet yang berasal dari Amerika. Guess sudah terkenal hingga di seluruh lapisan masyarakat. Guess sudah berdiri dari tahun 1970-an sehingga sudah pasti produk yang mereka hasilkan berkualitas tinggi.

Sama seperti merek barang branded yang lain, Guess bukan hanya memproduksi dompet wanita, tetapi juga memproduksi fashion item lain seperti tas dan parfum. Harga dompet Guess diperkirakan mencapai jutaan rupiah.

  • Bonia

Merek yang terkenal dan begitu kental dengan kelas sosial tingkat atas adalah Bonia. Bila mendengar kata Bonia, orang-orang pasti akan langsung tertuju pada gaya hidup modern. memang, Bonia bukan berasal dari Amerika atau Eropa, tetapi Bonia menjadi fashion item termewah.

Memang, bila ingin membuka bisnis dompet wanita branded, kamu harus siap mengeluarkan modal dalam jumlah besar. Selain itu kamu juga harus membidik pasar menengah ke atas karena harga dompet yang tidak murah.

Untuk mendapatkan pasar menengah keatas tentunya kamu harus memiliki paltform jualan yang terlihat mewah seperti membuat website toko online shop sendiri. Nah, fitur tersebut bisa kamu dapatkan dengan menggunakan aplikasi manajemen olshop yang lengkap seperti Smartseller. Kamu bisa buat web toko online dengan mudah dan cepat tanpa harus pintar dalam pemrograman.

Baca Juga 
Mau Jadi Reseller Tanpa Modal? Cari Tahu Keuntungannya