Dengan berkembangnya bisnis online, digital marketing penting untuk dipelajari. Baik mereka yang akan melakukan bisnis berskala kecil ataupun besar. Cara pemasaran ini sudah terbukti secara efektif meningkatkan penjualan, baik itu bisnis secara online atau offline. Cara-cara lama sudah mulai ditinggalkan karena metode baru ini dianggap lebih menjanjikan.

Sudah terbukti jika digital marketing itu sangat menggiurkan untuk dipelajari, bukan? Jangan sia-siakan kesempatan untuk belajar mengenai digital marketing supaya bisnis makin banyak dilirik. Supaya memiliki skill yang lebih dalam dunia bisnis online, ada baiknya untuk simak penjelasan mengenai digital marketing seperti berikut.

Pengertian Digital Marketing

Digital marketing atau pemasaran digital merupakan sebuah usaha yang dilakukan untuk mempromosikan sebuah brand tertentu dengan memanfaatkan media digital. Tujuannya banyak sekali, tapi utamanya adalah menjaring sebanyak-banyaknya pangsa pasar secara lebih efisien, personal dan juga relevan. Dan digital marketing ini berbanding terbaik dengan tradisional marketing yang masih menggunakan berbagai cara lama.

Manfaat Digital Marketing dalam Bisnis

Banyak manfaat yang bisa diperoleh dari memanfaatkan digital marketing untuk bisnis selain menjaring konsumen sebanyak-banyaknya. Mulai dari meningkatkan brand awareness, membangun database market, sampai melakukan analisis digital. Selain manfaat, digital marketing ini juga bisa dibilang lebih memiliki keunggulan dibandingkan cara lama. Keunggulan-keunggulan ini antara lain,

  • Mampu menjangkau mangsa pasar yang lebih luas
  • Biaya lebih terjangkau, modal bisa makin irit dan dioptimalkan untuk yang lainnya
  • Bisa merubah metode yang dilakukan dengan mudah jika dirasa kurang menguntungkan
  • Dapat menjangkau target pasar lebih akurat dan ideal
  • Membuat pasar lebih inovatif, kompetitif, dan menantang.

Teknik Digital Marketing untuk Bisnis

Dilansir dari berbagai sumber, ada banyak teknik digital marketing yang bisa dilakukan. Jumlahnya kian banyak dan makin kreatif saja, mari ulas beberapa yang populer digunakan.

Baca Juga  Konsep Strategi Pemasaran: Pengertian dan Cara Membuat

Search Engine Optimization (SEO)

Seorang SEO memiliki tugas untuk mengoptimasi website atau blog untuk mendapatkan peringkat bagus di mesin pencarian. Tujuannya tentu saja supaya produk makin dikenal jika kerap kali nangkring di nomor 1 search engine. Ada dua cara untuk mengoptimasi website dengan SEO, yakni on page ataupun off page. Sudah banyak jasa SEO di luar sana yang bisa disewa.

Search Engine Marketing (SEM)

Kemudian ada SEM yang bisa meningkatkan visibilitas di halaman mesin pencari, terutama dengan menggunakan bantuan iklan berbayar, misalnya adalah Google Ads atau Bing Ads. Jadi perlu menyediakan biaya untuk memasang iklan.

Content Marketing

Teknik pemasaran lainnya adalah content marketing yang fokus dalam pembuatan konten. Sifatnya pendistribusiannya perlu konsisten supaya bisa membuat mangsa pasar lebih familiar. Konten di sini beragam, mulai dari posting artikel di website, kirim newsletter di email, dan lain-lain.

Social Media Marketing

Tidak kalah memberikan hasil dari yang sebelum-sebelumnya, sosial media marketing juga memiliki peranan yang besar. Beragam media sosial bisa dimanfaatkan, di antaranya adalah Instagram, Twitter, YouTube, bahkan juga LinkedIn. Bisa menjangkau banyak orang dengan sekali postingan, syaratnya tentu saja perlu memiliki pengikut yang banyak.

Itulah penjelasan singkat mengenai digital marketing yang saat ini sedang menjadi topik hangat di kalangan para pebisnis.