Menaikkan omset usaha tentunya menjadi tujuan penting bisnis sehingga cara meningkatkan omset penjualan memerlukan strategi yang tepat. Strategi yang dilakukan juga perlu disesuaikan dengan skala bisnis yang dijalankan. Menyusun strategi untuk cara meningkatkan omset penjualan membuat proses bisnis menjadi lebih lancar.

Dengan mengetahui bagaimana cara tepat meningkatkan omset, kamu bisa mengatur proses bisnis lainnya seperti pengelolaan pesanan, stok barang, hingga otomasi sistem lainnya. Baik UMKM maupun usaha yang sudah besar, pastinya akan memerlukan cara meningkatkan omset penjualan agar usaha dapat terus berkembang.

20 Cara Meningkatkan Omset Penjualan Usaha

Cara Meningkatkan Omset Penjualan

Terdapat beberapa strategi untuk meningkatkan omset. Cara meningkatkan omset penjualan berikut bisa digunakan untuk usaha yang masih berskala kecil maupun usaha yang sudah berskala besar. Prosesnya juga hampir sama untuk setiap jenis usaha. Kamu bisa mengikuti cara meningkatkan omset penjualan berikut ini untuk strategi usahamu:

  • Tentukan Tujuan Omset Penjualan

Memiliki tujuan jelas tentang berapa jumlah omset penjualan yang perlu didapatkan akan membantu memudahkan mengelola langkah yang perlu diambil untuk memajukan usaha. Tujuan omset perlu diperjelas misalnya meraih Rp20.000.000 di 3 bulan pertama. Dengan cara ini, kamu bisa mengetahui berapa yang perlu didapatkan per hari dan apa saja langkah yang bisa diambil untuk mencapai tujuan tersebut.

Baca Juga: Kenali Contoh Bukti Transaksi Sebelum Mulai Bisnis

 

  • Targetkan pada Pelanggan Loyal

Membuat pelanggan mengulang pembelian jauh lebih mudah dibandingkan dengan mencari pelanggan baru untuk usahamu. Mengajak pelanggan yang sudah mencoba produk atau layananmu untuk melakukan pembelian ulang bisa meningkatkan omset usaha. Berbeda dengan mencari target pembeli baru yang belum tahu dengan produkmu juga bisa memakan biaya dan waktu yang lebih banyak. Apalagi pelanggan loyal akan memberikan ulasan dan merekomendasikan kepada orang terdekat jika produk memang bagus dan disukai.

  • Targetkan Pelanggan Lama

Pelanggan lama yang belum melakukan pembelian ulang juga bisa menjadi target penjualan yang tepat. Kamu bisa mengingatkan mereka dengan promo dan diskon spesial agar mau melakukan pembelian ulang lagi. Sama seperti pelanggan loyal, mengajak pelanggan lama melakukan pembelian ulang juga lebih mudah dibandingkan mencari pelanggan baru.

  • Perluas Wilayah Geografis

Cara Meningkatkan Omset Penjualan

Jika kamu memiliki toko dalam bentuk offline, memperluas wilayah geografis bisa menjadi salah satu cara meningkatkan omset penjualan usaha. Untuk usaha yang tidak memiliki toko dalam bentuk offline kamu bisa memperluas geografis dengan cara menambah jangkauan iklan dan pengiriman usahamu.

  • Atur Harga yang Sesuai

Harga adalah bagian yang sensitif dalam proses penjualan. Kamu perlu memasang harga yang sesuai dengan target pasar, tapi juga yang tidak merugikan usahamu. Penentuan harga memang memerlukan ketelitian yang tinggi. Jadi pastikan kamu menghitung dengan tepat berapa biaya HPP dan biaya operasional lain agar bisa mendapatkan keuntungan dari penjualan dan meningkatkan omset penjualan.

  • Tambahkan Produk atau Layanan

Cara Meningkatkan Omset Penjualan

Menambah variasi produk dan layanan juga menjadi salah satu cara untuk meningkatkan omset usaha. Kamu bisa menambahkan variasi produk atau layanan yang menarik sebagai pilihan untuk pelanggan. Memberikan tambahan layanan pada produk juga cara yang tepat untuk meningkatkan harga. Misalnya seperti pembelian AC dengan gratis pemasangan atau variasi rasa minuman yang berbeda untuk produk minuman usahamu.

  • Berjualan Produk Secara Bundel

Berjualan produk secara bundel merupakan cara meningkatkan omset penjualan yang cocok dilakukan jika kamu memiliki kelebihan stok produk. Saat menggunakan strategi ini, pastikan juga penentuan harga yang sesuai agar kamu bisa mendapatkan keuntungan yang bagus juga.

  • Upsell Produk dan Layanan

Upsell menjadi salah satu cara meningkatkan omset yang bisa dilakukan semua jenis usaha. Terutama untuk usaha yang bersifat langganan. Kamu bisa menggunakan cara ini untuk meningkatkan angka pembelian pelanggan dan menambah pendapatan usaha.

  • Berikan Metode Pembayaran yang Mudah

Memudahkan pelanggan dalam hal metode pembayaran juga akan menjadi cara meningkatkan omset penjualan yang tepat. Pilihan metode pembayaran yang bisa disesuaikan dengan pelanggan juga akan membuat pelanggan merasa nyaman melakukan pembelian. Secara tidak langsung, metode pembayaran yang mudah akan meningkatkan pendapatan usaha juga.

  • Tawarkan Cicilan

Menawarkan sistem cicilan bisa menjadi salah satu solusi untuk mempermudah proses pembelian pelanggan. Pilihan cicilan juga bisa digunakan pelanggan tertentu. Pastikan proses cicilan untuk penjualan produkmu menggunakan jasa terpercaya agar tidak terjadi masalah saat proses pembayaran.

  •  Atur Proses Pengiriman dan Harganya

Untuk pembelanjaan secara online, pelanggan cenderung memilih berbelanja di tempat yang memiliki harga ongkir lebih terjangkau. Kamu bisa memberikan promo gratis ongkos kirim untuk meningkatkan minat para pembeli yang ingin mencoba produk usahamu. Selain bagus untuk meningkatkan omset penjualan, cara ini juga cocok untuk meningkatkan minat calon pembeli mencoba produk usahamu.

  • Tawarkan Langganan

Layanan berlangganan juga bisa digunakan sebagai strategi meningkatkan omset. Tawarkan kepada pelanggan untuk mengikuti langganan produk atau layanan yang kamu berikan. Langganan tersebut bisa disesuaikan dengan usahamu. Misalnya berlangganan layanan pijat atau berlangganan newsletter untuk setiap informasi promo dan diskon yang diberikan.

  • Tawarkan Diskon dan Kupon

Memberikan promo khusus untuk pelanggan akan membuat pelanggan menjadi lebih tertarik mencoba produk atau layananmu. Cara ini sangat ampuh dilakukan jika kamu ingin merilis produk atau layanan baru dan ingin menarik perhatian para calon pembeli. Diskon dan kupon khusus tersebut bisa menjadi awal yang baik untuk memperkenalkan produk dan layananmu kepada pelanggan.

Baca Juga 
Bisnis Kecil dengan Modal Kecil yang Bisa Dimulai Sejak Dini

Tonton Juga: #BatikBayong yang Sukses Bisnis Hijab Fashion Designer

 

  • Berikan Bonus Spesial

Dengan berkomunikasi secara rutin dengan pelanggan, kamu bisa memberikan bonus spesial kepada para pelanggan. Secara tidak langsung, ini bisa meningkatkan omset penjualan karena pelanggan merasa senang dengan pelayanan usaha yang diberikan dan tidak ragu untuk melakukan pembelian ulang.

  • Buat Survey Pelanggan

Survey pelanggan penting untuk dilakukan untuk mengetahui apa yang diinginkan pelanggan. Kamu bisa mengetahui bagaimana pelanggan menilai produk dan juga layanan usahamu untuk meningkatkan kualitas usaha.

  • Mempertahankan Saluran Penjualan

Cara Meningkatkan Omset Penjualan

Fokus pada saluran penjualan yang ada akan lebih baik dibandingkan dengan menambah saluran penjualan lainnya. Pastikan saluran penjualan yang kamu pilih merupakan saluran yang mudah dijangkau oleh para pelangganmu.

  • Memberikan Insentif pada Tim Penjualan

Memberikan bonus insentif pada tim penjualan bisa menjadi motivasi yang baik agar penjualan bisa meningkat. Mereka bisa menemukan cara yang yang inovatif dan menambah pendapatan usaha juga.

  • Menaikkan Citra Baik Usaha

Meningkatkan citra baik dari perusahaan akan menambah kepercayaan para calon pembeli. Mereka bisa dengan yakin melakukan transaksi karena percaya dengan citra baik perusahaan.

  • Menjaga Reputasi Baik Usaha

Selain menaikkan citra baik, kamu juga perlu menjaga reputasi baik tersebut. Reputasi yang tercemar akan berdampak buruk bagi usahamu karena pelanggan bisa kehilangan kepercayaan terhadap bisnis.

  • Ulas Kinerja Online

Memperhatikan hasil kerja secara online juga diperlukan untuk melihat bagaimana kehadiran usahamu secara digital. Kamu bisa menilai dari peringkat SEO maupun dari ulasan pelanggan di saluran penjualan online.

20 cara meningkatkan omset penjualan di atas tentunya tidak lepas dari kualitas produk dan layanan yang perlu ditingkatkan juga. Kamu bisa memaksimalkan proses kerja dengan sistem otomatis yang membantu kinerja usaha lebih efektif. Misalnya dengan menggunakan SmartSeller yang memiliki layanan tambahan bernama Rich Buyer dan bisa membantumu menganalisa target pasar usahamu. Kamu bisa mendapatkan data akurat yang efektif untuk meningkatkan penjualan usahamu. Langsung saja yuk coba RichBuyer sekarang!

Baca Juga 
Digital Marketing atau Traditional Marketing? Mari Simak Keuntungan dan Kekurangannya